denyutjambi.com, KOTAJAMBI – Tepat di hari terakhir jadwal pendaftaran Pasangan Calon Wali Kota Jambi dan Wakil Wali Kota Jambi, KPU Kota Jambi secara resmi menerima berkas pendaftaran H. Abdul Rahman- Andi Muhammad Guntur (HAR-Guntur), Kamis (29/08/2024).
HAR-Guntur didampingi oleh Ketua DPW NasDem Provinsi Jambi, Syarif Fasha, Ketua DPD PDI Perjuangan, Edi Purwanto, Ketua DPC Gerindra Kota Jambi, Putra Absor Hasibuan, Ketua DPC PDIP Ir. Fauzi dan sejumlah kader dan Pengurus Partai Politik Pengusung HAR-Guntur.
Dalam sambutannya, Ketua KPU Kota Jambi, Deni Rahmat mengatakan bahwa semua berkas dan persyaratan pasangan calon HAR-Guntur, dinyatakan lengkap.
“Hari ini merupakan pendaftaran yang kedua, hari ini setelah diperiksa oleh sekretariat KPU Kota Jambi dan juga disaksikan oleh Bawaslu Kota Jambi. Dengan ini, berkas pendaftaran pasangan HAR-Guntur dinyatakan lengkap dan ada,” ungkapnya.
Deni juga menyampaikan, setelah proses ini pihaknya akan memberikan bukti serah terima dan surat pengantar untuk melakukan tes kesehatan.
“Setelah proses KPU kota akan memberikan bukti serah terima dan surat pengantar untuk pemeriksaan kesehatan di rumah sakit DKT.” tuturnya.
Selanjutnya, untuk proses pemeriksaan kesehatan jasmani akan dilakukan besok Jumat tanggal 30 Agustus 2024.
“Kesehatan Jasmani akan dilakukan di Rumah Sakit DKT besok. Selanjutnya untuk tes kesehatan rohani akan di cek tanggal 2 September 2024.” Tukasnya.(****/rf)