Denyutjambi.co, JAMBI – Kapolda Jambi, Irjen Pol A. Rachmad wibowo didampingi langsung oleh Gubernur Jambi sambut kedatangan Direktur Utama PT. Pertamina (Persero) Nicke Widyawati beserta Rombongan di VIP room Bandara Sultan Thaha Jambi pada Sabtu, (2/4/2022).
Kedatangan Ditektur Utama PT. Pertamina itu juga disambut oleh Forkopimda Propinsi Jambi, sebelum melanjutkan rangkaian kegiatan kunjungannya di Jambi.
Dalam kesempatan itu, Dirut Pertamina dan Forkopimda menerima langsung pemaparan dari Dir Reskrimsus Polda Jambi Kombes Pol. Christian Tory tentang SPBU di Jambi.

Dalam penyampaiannya Dir Reskrimsus Polda Jambi mengatakan bahwa Jumlah SPBU di Kabupaten/Kota total ada 91 SPBU dan Polda Jambi berupaya untuk mengamankan distribusi BBM Solar Subsidi dengan menetapkan 5 SPBU untuk menyangga kebutuhan BBM truk angkutan batubara dan sawit dalam penambahan kuota BBM Solar Subsidi serta menindak pelaku penyalahgunaan BBM solar subsidi untuk Industri, pertambangan dan perkebunan.
“Saat ini distribusi BBM terhambat Suplay ke wilayah, dikarenakan kurangnya angkutan/armada, kurangnya jumlah SPBU,” ujar Dirreskrimsus.
Selain Gubernur dan Kapolda Jambi, tampak hadir dalam penyambutan tersebut Ketua DPRD Provinsi Jambi, Karoops Polda Jambi, Dir Intelkam Polda Jambi, Dir Lantas Polda Jambi, Dir Reskrimsus Polda Jambi, Kabid Humas Polda Jambi, Kapolresta Jambi, Walikota Jambi, Egm Pertamina Sumbagsel, Kadis ESDM Jambi serta perwakilan Dishub Provinsi Jambi.
Redaksi